
Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Peta Potensi Investasi Provinsi Maluku
Senin (25/11/2024) bertempat di ruang rapat Kantor DPMPTSP Kabupaten Maluku Tengah, telah diselenggarakan rapat Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Peta Potensi Investasi Provinsi Maluku dengan lokus Kabupaten Maluku Tengah. Rapat tersebut dihadiri oleh CV. Siara Konsultan sebagai konsultan pelaksana, DPMPTSP, dan beberapa OPD teknis terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah. Dalam kesempatan rapat ini, tim konsultan memaparkan materi terkait Penyusunan Peta Potensi Investasi Provinsi Maluku, yang mana berpedoman pada SK Menteri Investasi No.50 Tahun 2023 tentang Panduan Penyusunan Potensi dan Peluang Investasi Daerah. Setelah pemaparan, dilanjutkan dengan sesi diskusi dimana masing-masing OPD memberikan tanggapan dan masukan bagi penyusunan peta potensi investasi Provinsi Maluku. Diharapkan dengan rapat FGD ini pihak konsultan bisa mendapatkan masukan yang membangun dari berbagai sektor terkait sebagai tambahan informasi dan data awal dalam penyusunan peta potensi investasi Provinsi Maluku, yang muara akhirnya bisa dimanfaatkan oleh para investor yang ingin berinvestasi di Provinsi Maluku khususnya Kabupaten Maluku Tengah.